Kabar gembira bagi penikmat ponsel Android keluaran HTC, Dersire HD dan Incredible S. Pasalnya, update Android 2.3 Ginngerbread untuk kedua smartphone tersebut telah tersedia. Kapasitas file untuk update sekitar 100 MB, lewat over the air (OTA). Maka, isi daya ponsel (charge), back-up data-data yang penting dan segera upgrade ke Gingerbread.
Sebelumnya, pihak HTC memang menjanjikan akan menyediakan update Gingerbread bagi empat ponsel Android-nya pada kuartal kedua 2011, yakni Desire HD, Desire Z, Desire dan Incredible S. Jadi, sementara ini bisa dibilang mereka baru menggelontorkan upgrade untuk Desire HD dan Incredible S.
Seperti sudah diungkapkan di depan, file update via OTA tersebut sekitar 100 MB. Alhasil, bagi pengguna kedua ponsel tersebut yang tak berlangganan paket data unlimited baiknya menggunakan hotspot Wi-Fi.
Hingga saat ini belum diketahui kapankah update Gingerbread akan disediakan untuk dua smartphone HTC yang lain. Kita hanya bisa menebak, kemungkinan dalam beberapa hari ke depan. So, kita tunggu saja perkembangannya. Lebih jelasnya, silakan klik di sini.
Home » News / Update Gingerbread Sudah Tersedia untuk HTC Desire HD dan Incredible S » News / Update Gingerbread Sudah Tersedia untuk HTC Desire HD dan Incredible S